Kalianda, KaliandaNews – Gebrakan demi gebrakan terus dilakukan oleh Camat Kalianda, Erdiyansyah, SH, MM, untuk mempercantik wajah Kalianda. Tidak puas dengan gerakan bersih-bersih (Geber), kali ini giliran Satuan Organisasi Kebersihan Lingkungan (SOKLI) yang pernah ada ditahun 90an silam kembali dibentuk di Kalianda.
Erdiyansyah mengatakan, saat ini telah terbentuk SOKLI di 27 lingkungan dan 4 kelurahan yang ada di Kecamatan Kalianda, yakni Kelurahan Kalianda, Way Urang, Bumi Agung dan Way Lubuk.
“kita kumpulkan seluruh lurah dan kepala lingkungan se Kecamatan Kalianda, kita hidupkan lagi Satuan Organisasi Kebersihan Lingkungan. Ketuanya adalah Kepala lingkungan langsung dibantu RT/warga.” Kata dia.
Ia menjelaskan, SOKLI di Kalianda nantinya mempunyai tugas untuk mengajak warga agar dapat bergotong royong setiap minggunya, sekaligus berpartisipasi untuk lebih perduli akan kebersihan lingkungan sekitarnya masing-masing.
“Nantinya untuk dapat gotong royong membersihkan gorong-gorong, siring dan lain-lainnya, serta membahas jalan keluar dari masalah sampah dan kebersihan diwilayahnya masing-masing. Mudah-mudahan minggu depan sudah dapat berjalan dan kita akan melakukan evalusi setiap bulannya.” Jelas Erdi, Jum'at (11/3) di Kantor Camat Kalianda.
Lebih lanjut Erdi menjelaskan, dengan dibentuknya SOKLI ini diharapkan bisa membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan di wilayah Kalianda, terlebih Kalianda sebagai Ibukota dan wajah Lampung Selatan.
Selain itu, dalam acara pembentukan SOKLI itu Erdi juga memberikan insentif sekaligus membagikan tempat sampah untuk para kepala lingkungan. (Kur)
0 komentar: