Sabtu, 11 Juni 2016

Cara Cepat Mengetahui Halaman Setiap Juz dalam Alquran

KaliandaNews.com – Al Qur'an adalah Firman Allah swt yang tiada tandingannya, diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW penutup para nabi dan rasul dengan perantaraan malaikat Jibril AS, ditulis pada mushaf-mushaf kemudian disampaikan kepada kita secara mutawatir, membaca dan mempelajari al Qur'an adalah ibadah.

Kitab Alquran diketahui cukup tebal. Dengan ketebalan tersebut terkadang menginginkan cara cepat untuk mencari Juz yang akan dibaca. Sedangkan mencari lembaran halaman demi halaman bakal makan waktu.

Berikut ini ada cara mudah dan cepat untuk mencari halaman surat dalam Alquran. Dilansir dari merdeka.com, Cara ini memang menakjubkan lantaran cuma menggunakan formula matematik yang sederhana, bisa tahu halaman pertama surat untuk setiap Juz Alquran.

Contoh 1:
Jika Anda ingin mengetahui Juz 5 itu berada di halaman berapa,
caranya: 5-1 = 4;
Hasilnya (4 perlu dikalikan dengan 2 jadi 4 x 2 = 8);
Letakkan angka 2 setelah jawaban tadi; Jadi, juz 5 berada pada halaman 82.
Sekarang lihat pada Al-Qur'an, betulkah Juz 5 itu berada pada halaman 82? Ternyata betul! Menarik bukan?

Contoh 2:
Jika Anda ingin mengetahui Juz 10 itu berada di halaman berapa,
caranya: 10-1 = 9;
Hasilnya (9 perlu dikalikan dengan 2 jadi 9 x 2 = 18).
Letakkan angka 2 setelah jawaban tadi. Jadi, juz 10 berada pada halaman 182.

Contoh 3:
Jika Anda ingin mengetahui Juz 23 di halaman berapa,
caranya: 23-1 = 22;
Hasilnya (22 perlu dikalikan dengan 2 jadi 22 x 2 = 44)
Letakkan angka 2 setelah jawaban tersebut. Jadi, juz 23 berada pada halaman 442.
Masya Allah, menakjubkan bukan?

(kld)

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar:

BERITA TERBARU